Bangunan berbentuk kubus berwarna hitam ini memang menyimpan banyak misteri, mulai dari proses pembangunannya hingga isi didalamnya dan bagaimana sejarahnya. Ka'bah menjadi kiblat umat muslim sejak tahun 624, setelah Allah menurunkan wahyu kepada Nabi Muhammad. Selain sebagai kiblat arah kiblat juga dijadikan arah kepala hewan kurban saat disembelih dan arah mayat dalam kubur. Hingga sekarang, kemegahan Ka'bah tetap berdiri kokoh dan tidak pernah sepi pengunjung yang ingin menunaikan haji. Semua bangunan tua pasti memiliki misteri yang tersembunyi, apalagi tempat yang sakral seperti Ka'bah, untuk itu, simak semua misterinya dibawah ini.
1. Ada Dua Ka'bah
Menurut kepercayaan Muslim, Ka'bah yang ada di dunia saat ini sebenarnya bukan satu satunya di dunia. Tetapi ada Ka'bah lain yang berada di langit ke tujuh dan memiliki posisi tepat diatas kabah yang ada di Mekah. Menurut salah satu Hadist, kabah yang ada di langit bernama Baitul Makmur seperti yang dikatakan Nabi Muhammad tentang perjalanan' Isra wal Miraaj.
Ibnu Katsir berkata, “Terdapat dalam Shahihain bahwa Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda ketika peristiwa Isra’ pada saat melewati langit ke tujuh, ‘kemudian Aku diangkat menuju Baitul Makmur, padanya masuk (datang) setiap hari 70.000 malaikat yang tidak akan kembali lagi’. Yaitu mereka beribadah dan berthawaf sebagaimana penduduk Bumi thawaf di Ka’bah mereka. Demikian juga Baitul Makmur ia adalah Ka’bah penduduk langit ketujuh. Oleh karena itu, didapati Nabi Ibrahim Al-Khalil alihisshalatu wassalam menyandarkan badannya pada Baitul Makmur karena ia telah membangun Ka’bah di Bumi”
Baca selengkapnya »
0 comments
Post a Comment